Siswa sedang belajar di ruang tamu (th 2005/2006). Sewaktu belum mempunyai gedung sendiri. |
Pada Seri 1 terdahulu, saya telah mengemukakan langkah pertama yang sebaiknya kita lakukan dalam rangka pembentukan sekolah gratis untuk masyarakat. Langkah pertama sangatlah penting untuk menganalisa potensi dan kondisi aktual yang ada di desa kita. Nah, langkah pertama sudah anda lakukan, dan anda sudah mendapatkan masalah yang akan kita cari solusinya. Solusi supaya masyarakat mau bersekolah sudah pasti selain membujuk mereka supaya mau bersekolah, cara yang ampuh yaitu bikin aja sekolah gratis. Tapi inipun (mendirikan sekolah) bukan pula mudah dan tanpa masalah. Jangan kuatir, yan penting niat kita baik dan senantiasa berdo'a, insya ALLAH dimudahkan. Baca selengkapnya...
Langkah kedua :
Mari kita kumpul sama-sama...hehe....Maksud saya, kalau masalah kita pecahkan sama-sama kan jadi ringan ya...KAmi dulu mengumpulkan tokoh masyarakat, ulama, pemerintah desa, dan orang-orang yang sedikit banyak tahu sekolah dan mempunyai potensi dalam bidang pendidikan.
Intinya, kita mencari tahu dan menyatukan langkah supaya pendirian sekolah ini nantinya didukung oleh masyarakat. Meskipun ada juga mungkin nanti yang tidak setuju, ya maklumlah...orang banyak kan ada yang setuju dan ada yang tidak. Tapi setidaknya kalau kita sudah melibatkan tokoh masyarakat dan mereka merestui, insya ALLAH jalan kita dimudahkan.
Nah, pada waktu kita musyawarah itu lah, maksud saya kita bentuk panitia pendirian sekolah gratis yang akan kita rintis tsb. Pilih penasehat, ketua, wakil, sekretaris, dan seksi-seksi yang lain, termasuk seksi humas dan logistik yang nantinya akan mempersiapkan segala peralatan yang dibutuhkan untuk sekolah baru kita.
Jikalau panitia sudah terbentuk, maka tugas pertama panitia adalah membuat proposal pendirian sekolah gratis yang dapat anda download gratis DISINI . Proposal yang sudah jadi ditandatangani oleh panitia, mengetahui Kepala Desa setempat dan Kepala UPTD Dinas DIKPORA Kecamatan setempat. Setelah ditandatangani maka proposal tsb disampaikan ke Dinas Pendidikan Kabupaten.
Ada baiknya Panitia berhubungan baik dengan Dinas Pendidikan Kecamatan untuk berkonsultasi dll demi kelancaran pendirian sekolah kita.
Nah, sambil menunggu proposal ditandatangani, anggota panitia yang lain segera saj mempersiapkan segala sesuatunya, termasuk promosi kepada calon siswa, orangtua dan masyarakat yang lain, persiapan tempat dan bangku atau meja dll untuk pembukaan sekolah kita. Usahakan pada tahun ajaran baru (biasanya sekitar bulan Juli), sekolah sudah bisa dibuka untuk umum.
Alhamdulillah 2006/2007 sudah punya gedung sendiri |
La, terus masalah tempat, peralatan bagaimana dong ? Pertanyaan ini sering diajukan pada kami. Menurut pengalaman kami, enjoy saja....mudah itu. Tapi bersambung di Seri 3 yah...soalnya maaf nih mau ke kampus dulu...hehe...Insya ALLAH nanti saya sambung lagi.
terimakasih tips nya ya, sangat bermanfaat :)
BalasHapussemoga anak muda indonesia punya semangat yang tak pernah putus serta harapan yang tak pernah hilang dalam mewujudkan impian dan cita-cita nya, selain menikmati kemudahan yang di berikan oleh pemerintah, yuk coba pahami Tips cerdas menggunakan KJP supaya kita tidak keliru dalam menggunakannya :)